Blogsadli.com,- Yuk, Intip 5 Pilihan Micro USB Berkualitas Bagus di Tahun 2019. Kabel data adalah aksesoris HP yang paling penting untuk mentransfer data dan pengisian baterai. Aksesoris ini biasanya sudah tersedia di box HP yang kamu beli. Tapi, karena modelnya yang kecil kabel data jadi rentan rusak dan hilang. Meskipun begitu, saat ini sudah banyak perusahaan yang membuat aksesoris ini serta banyak dipasarkan ke toko-toko aksesoris HP.
Nah, jika kamu masih bingung jenis kabel data atau micro USB apa saja yang memiliki kualitas bagus. Tenang, kali ini kami akan menjawabnya dengan mengulas beberapa macam jenis Micro USB berkualitas bagus di tahun ini. Apa sajakah itu? Yuk, simak sedikit pembahasan dari kami.
Daftar Isi
Vivan
Vivan sudah terkenal sebagai produksi aksesori HP. Yang paling populer dari produksi vivan adalah kabel data. Kabel data merk vivan mempunyai daya tahan yang sangat baik dan dapat mentransfer data lebih cepat. Salah satu produk kabel data dari vivan yang menjadi favorit banyak orang adalah Vivan Quick Charge yang tahan dari benturan.
Sumber: Cari sinyal |
Bahan yang dipakai oleh charger data ini terbuat dari material dengan lapisan aluminium yang berlapis nikel pada bagian ujungnya. Kabel data dari vivan juga mempunyai desain yang pipih, tidak mudah kusut atau rusak dengan panjang 100 cm. Kamu bisa memakai micro USB ini untuk charger baterai dengan pengisian lebih cepat dari perangkat lain.
Baca Juga: Kerusakan Yang Berpotensi Terjadi Pada Smartphone dan Cara Mengatasinya
Anker
Anker adalah perusahaan aksesoris Smartphone yang populer di pasaran Indonesia. Aksesoris yang paling laris dari perusahaan ini adalah micro USB berkualitas atau kabel data. Anker sudah memproduksi beberapa jenis kabel data dengan kualitas canggih dan kompatibel pada perangkat yang kamu punya. Nah, micro USB yang paling laris dari Anker yaitu Premium Lightning yang sudah memiliki anti panas sehingga membuatnya tahan lama. Anker memiliki berbagai model yaitu, Micro USB, USB C dan kabel lighting
Sumber: Cari sinyal |
Aukey
Perusahaan ini membuat kabel data juga dengan kelebihannya tersendiri. Aukey tahu bahwa kabel data adalah aksesoris HP yang rentang dari hilang dan rusak. Nah, untuk itu aukey memberikan salah satu produknya yang terbaik dengan menjual kabel Micro USB berisi 3 paket. Paket ini terdiri dari, 2 kabel berukuran 1 meter dan 1 kabel berukuran 2 meter
Sumber: Cari sinyal |
UGREEN
Perusahaan ini sudah cukup terkenal di Indonesia karena perusahaan ini membuat aksesoris HP dengan kualitas baik. Nah, aksesoris yang paling laris dari perusahaan ini adalah kabel data atau micro USB berkualitas. Produk kabel data dari perusahaan ini memiliki kualitas terbaik dan tahan lama.
Sumber: Cari sinyal |
Produk kabel data yang paling banyak dikenal adalah Micro USB 2.0 Data Cable yang memiliki panjang 30 CM. Micro USB 2.0 Data Cable mempunyai bahan aluminium untuk casing konektor. Hal ini membuat UGREEN anti oksidan dan korosi, sehingga membuat kabelnya tahan lama, fleksibel dan bebas kusut. Kabel data ini sangat kompatibel untuk Windows Phone, IOS, Android dan tablet
Fuse Chicken
Jika mendengar namanya mungkin kamu sudah terpikir bahwa Fuse Chicken adalah produksi makanan. Fuse Chicken merupakan perusahaan pembuat aksesoris HP yang terkenal unik. Produk dari Fuse Chicken yang terkenal adalah kabel data yang diklaim sebagai yang terkuat dengan berbagai pengujian. Produk kabel data yang terkenal dari Fuse Chicken adalah The Fuse Chicken Micro USB Cable yang bisa disebut tahan dari apapun dan hantaman benda tajam. kabel dari Fuse Chicken sudah di lapisan baja yang fleksibel, sehingga membuat sangat kuat.
Sumber: Cari sinyal |
Inilah beberapa Micro USB berkualitas bagus di tahun 2019. Semoga apa yang kami ulas di dalam artikel ini bermanfaat bagi kamu ya!
dari tampilan yang anker boleh juga… tampilan putih minimalis modern.. beli ahh….
Kudu dicateet nih
Para content creator niscaya butuh produk ini yak
Aku enggak memperhatikan merk micro USB yang aku punya. Tapi barusan cek ternyata aku punya yang merk Vivan. Berarti masuk produk yang berkualitas. Yeah!
Nah perlu nih info ini, soalnya kabel² data di rumah pada mudah rusak. Terima kasih ya infonya
Info yang penting banget neh, hehehe. Kalau saya lebih sering pakai Vivan daipada yang lain, meski kadang mudah rusak kalau nggak bener simpennya.
Aku sering pake yang vivan mas.
Rusaknya biasanya karena digigit balita di rumah, hahaha
selebihnya bagus sekali. Mungkin warna warni yang aku beli sering eye catching sama kesukaan bayi ya.. hihihi
Aku awal bulan akhirnya beli yang Aukey. So far puas pakai itu, semoga awet gak rusak2 😀
Kabel data itu yang penting kuat, tidak mudah kusut dan cepat transfer datanya. Thanks tipsnya yaa Mas Ilham. Wah saya selama ini gak merhatiin merk micro USB yg dipake. Soalnya keseringan boleh make punyanya pak suami hehe
Saya selama ini belum pernah bi kabel data, Mas. Masih pakai bawaan hape. Tapi baca ulasan ini, saya jadi punya referensi seputar kabel data yang bagus dan modelnya keren juga. Terima kasih sharingnya Mas Ilham
Waktu itu mau beli kabel data Vivan, tapi harganya lumayan jadi beralih ke Robot, tapi ternyata Robot oke juga, awet banget nih sampai sekarang hehe
Wah asik nih reviewnya.. kebetulan lagi cari2 juga nih, tfs mas
Akhirnya terjawab rasa penasaran akan jenis kabel data atau micro USB apa saja yang memiliki kualitas bagus di tahun ini. Artikel ini bermanfaat sekali. TFS.
Wihh Vivan diurutan pertama ya mas
Aku cuma punya powerbanknya Vivan aja, ternyata ada juga produk vivan di lini USB, jadi tahu deh heheheee
Aku dari jaman baheulllaa udah jatuh hati sama Vivan kak…
Alhamdulillah sejauh ini ga mengecewakan 😍😍😍
Makasih infonya Bang. Kayaknya suami kudu baca ini, biar tau kalo mau beli kabel usb, sering banget beli doi karena cepet rusak.
luar biasa sekali informasi berguna ini, karena aku kalau beli kabel USB asal aja karena aku pikir sama aja rupanya berbeda ya. Makasih infonya
Catat dulu mau pilih yang mana nanti ya mas. Pada bagus semua nih. Keren deh.
Terima kasih rekomendasinya. Bermanfaat sekali bagi saya yang sedang butuh beli baru. Ada masalah di konektor hpnya sehingga tak mau yang original
Aku cuma tau merk Vivan, hehe.. bisa juga dicoba yg lainnya nih mas klo yg sekarang rusak. Makasi infonya ya.
Kayanya dari 5 pilihan merek di atas, aku itu masih kurang familiar sama brand fuse chicken deh. Coba nanti aku kepoin produknya lebih lanjut*
yang ugreen tampak lebih stylish
jadi kepengen punya
tapi semoga performanya juga memuaskan
Ternyata banyak pilihan kabel data yang oke punya ya, Saya taunya cuma Vivan saja hahahaha soalnya kalau nitip suami dibeliinnya ya merk Vivan ini, alhamdulillah masuk yang berkualitas